9 Tips Mencuci Tas Agar Tidak Rusak, Mudah Banget!

tips mencuci tas agar tidak rusak

9 Tips Mencuci Tas Agar Tidak Rusak, Mudah Banget!

Tips mencuci tas agar tidak rusak penting sekali untuk Anda ketahui. Melakukan perawatan tas merupakan hal yag patut Anda perhatikan agar tas dapat selalu awet dan dapat digunakan dalam jangka waktu yang lama.

Menggunakan tas memang sudah banyak digunakan oleh kalangan masyarakat, baik laki-laki maupun perempuan. Selain multifungsi, menambah rasa percaya diri, digunakan untuk aktivitas sehari-hari, dan cocok untuk kebutuhan fashion. Hal ini membuat begitu berkembangnya tren fashion tas di era sekarang.

Selain itu, sudah banyak toko-toko dan jasa produsen yang menyediakan berbagai variasi tas bagus yang beragam. Mulai dari model, bahan, ukuran, dan desain yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan Anda.

Kehadiran tas yang banyak dijual memiliki harga yang berbeda-beda salah satu contohnya tas brand populer yang memiliki harga yang mahal. Ada yang murah, ada yang mahal. Biasanya, tas yang bagus dan berkualitas memiliki harga yang relatif tinggi.

Tips Mencuci Tas Berdasarkan Jenis Bahan

Tas tidak hanya memiliki berbagai model dan warna yang beragam, tas juga memiliki tas jenis bahan yang banyak. Maka dari itu, mencuci tas tidak boleh sembarangan karena mencuci tas harus disesuaikan dengan bahannya masing-masing. Maka dari itu, Anda perlu mengetahui terlebih dahulu tips mencuci tas berdasarkan jenis bahan agar Anda tidak salah.

Tas Kanvas

Tas dengan bahan ini sering digunakan untuk membuat tas. Namun, tas kanvas ini mudah terkena debu dan cepat terlihat kusam. Maka dari itu, untuk mencucinya, lebih baik Anda menghindari mencuci dengan mesin cuci, gunakan detergen lembut, dan jangan lupa untuk menjemurnya di bawah sinar matahari.

Tas Spunbond

Tas spunbond seringkali digunakan untuk tas belanja dan terbuat dari salah satu bahan plastik. Untuk mencucinya, Anda bisa cuci dengan air hangat, sikat secara perlahan, dan pastikan untuk tidak menjemurnya di bawah sinar matahari, cukup letakkan di ruang tertutup, dan biarkan.

Tas Beludru (Suede)

Tas dengan bahan ini biasanya teksturnya lembut dan mudah rusak. Maka dari itu, sebaiknya hindari tas beludru dengan air atau minyak. Untuk mencucinya, Anda bisa mulai dengan membersihkan debu yang menempel dengan sikat gigi yang sangat lembut. Bila terhadap suatu noda pada tas ini, segera bersihkan dengan tisu kertas.

Tas kulit

Tas bahan ini seringkali digunakan oleh kalangan perempuan. Untuk mencucinya, Anda bisa gosok menggunakan kondisioner agar kulit yang terdapat pada tas tidak cepat retak. Jika terlanjur retak, Anda bisa membawanya kepada tukang tas yang bisa memoles tas kulit Anda.

Tas Kulit Berwarna

Berbeda dengan tas kulit biasa, Anda perlu cara yang berbeda untuk mencuci tas kulit berwarna. Agar warna pada tas ini idak mudah luntur, sebaiknya tas ini tidak terlalu sering terkena sinar matahari. Anda bisa menbersihkannya dengan tisu basah bayi dan gosok secara perlahan.

Tas Patent Leather

Jenis bahan tas ini biasanya sering digunakan untuk sepatu. Bahan ini juga lebih tahan lama dibandingkan kulit biasa. Agar tidak mudah luntur warnanya, Anda bisa mencucinya dengan usap tas dengan petroleum jelly atau sedikit alkohol secara perlahan.

Tas Nylon

Tas berbahan nylon cukup banyak digunakan oleh banyak orang. Bila Anda memiliki tas dengan bahan ini, Anda hanya perlu mengoleskan sabun sedikit di noda yang menempel, bersihkan dengan kain basah, kemudian keringkan dengan kain lap.

Tas Denim

Untuk mencuci tas denim tidaklah sembarangan, Anda perlu membersihkan dengan baik seperti mencucinya secara manual, gunakan sikat yang halus, dan tidak menjemurnya di bawah sinar matahari. Cukup gunakan hair dryer dengan suhu yang tidak terlalu tinggi.

Tas Polyester

Tas dengan bahan ini cenderung cepat kotor. Namun, untuk mencucinya, Anda tidak perlu bersusah payah. Cukup berikan sedikit detergen dan bilas dengan kain basah. Hindari merendam tas polyester ini untuk menghindari kerusakan.

Pentingnya Mengetahui Tips Mencuci Tas

Sangat penting bagi Anda untuk mengetahui berbagai tips mencuci tas dengan baik. Dengan begitu, pasti tas Anda dapat terlihat seperti baru meskipun sudah digunakan dalam jangka waktu yang lama. Saat menggunakan tas, bisa saja terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Misalnya, terkena tumpahan air kotor, kuah makanan, meletakkannya di alas yang kotor, dan lainnya.

Hal tersebut tentu akan sangat menganggu penampilan Anda. Maka dari itu, tas perlu untuk dibersihkan atau mendapatkan perawatan yang tepat. Pastikan cara Anda sesuai dengan tips mencuci tas yang sama dengan jenis bahannya.

Beberapa Tips Mencuci Tas yang Sering Diabaikan

Saat memutuskan untuk mencuci tas, Anda tidak boleh sembarangan mencuci. Anda tahu bahwa biasanya tas adalah salah satu produk yang seringkali menambahkan beberapa model, hiasan, atau aksesoris.

Ada tas yang terdiri dari warna-warna, hiasan kancing, gambar, desain printing, lukisan, sablon, border, dan lainnya untuk menambah nilai estetika suatu tas. Maka dari itu, Anda perlu berhati-hati sebelum mencuci tas. Berikut adalah beberapa tips mencuci tas yang sering diabaikan.

Saat membeli tas, biasanya sudah tertera label. Label tersebut berisikan hal-hal yang perlu diperhatikan guna dapat merawat tas dengan baik. Maka dari itu, sebelum mencuci tas, perhatikan sekali lagi penjelasan yang ada pada label. Dengan begitu, Anda dapat menghindari hal-hal yang tidak diinginkan ketika sedang mencuci tas.

Periksa Elemen Tas

Sebelum mencuci tas secara manual ataupun menggunakan mesin cuci, pastikan Anda memeriksa terlebih dahulu element tas yang terdapat di tas Anda. Hal yang bisa Anda lakukan terlebih dahulu adalah melepaskan beberapa aksesoris di tas seperti kancing, bros, dan lainnya yang memungkinkan untuk dilepas.

Sesuaikan dengan Suhu Air

Sebelum mencuci tas, Anda juga perlu mengatur suhu air yang sesuai berdasarkan dengan tas yang ingin dicuci. Misalnya, apabila tas Anda memiliki hasil cetakan, gambar, dan lukisan, pastikan Anda mencuci tas tersebut dengan menggunakan air yang bersuhu dingin.

Hindari Deterjen Berbahan Keras

Tahukah kamu? Mencuci tas dengan detergen berbahan keras sangat berisiko karena dapat membuat tas Anda menjadi rusak. Pilihlah deterjen yang berbahan lembut karena dengan begitu, resiko rusaknya tas Anda dapat berkurang.

Hindari Jamur

Menyimpan tas di tempat yang gelap, pengap, dan basah dapat membuat tas Anda berjamur. Hal ini dapat merusak kualitas tas Anda. Agar terhindar dari jamur, Anda dapat menggunakan butiran siliki sebagai pengawet di tas Anda.

Pastikan Warna Tidak Pudar

Salah satu hal yang dapat terjadi ketika mencuci tas adalah warna tas yang memudar setelah dicuci.  Bila tas Anda luntur, lebih baik Anda fokus untuk membersihkan dibandingankan dengan mencucinya.  Pastikan pula saat mencuci, tas Anda tidak tercampur dengan pakaian lain untuk menghindari resiko warna luntur menyebar ke cucian lainnya.

Itu dia beberapa tips mencuci tas yang bisa Anda lakukan langusung. Pastikan Anda benar-benar mengerti sehingga tas Anda dapat tetap terjamin kualitasnya. Anda pasti ingin untuk memiliki tas yang berkualitas, mudah dirawat, dan dapat disesuaikan dengan kebutuhan Anda, bukan? Tenang saja, Anda bisa memilikinya melalui Pabrik Goodie Bag yang memiliki bermacam tas yang sesuai dengan keinginan Anda melalui:

Alamat :

Jl. Anggrek Rosliana VII No.14
Jakarta Barat 11480. Indonesia

Telp / WhatsApp   :
0811 1825 009
0811 9189 098
0811 1047 797
0811 1825 009

Email:

sales@pabrikgoodiebag.com

Share this post


You've just added this product to the cart: